Evakuasi Sukses, Penumpang Kapal Antartika Berhasil Diselamatkan
03 Januari 2014, 09:19:24 Dilihat: 763x
DUMONT D’URVILLE – Proses evakuasi penumpang kapal Rusia, Akademik Shokalskiy, yang terjebak di Antartika dilaporkan berjalan sukses. Helikopter penyelamat berhasil membawa para penumpang ke tempat yang aman.
Dua kapal terlibat dalam proses penyelamatan. Kapal pemecah es asal China, Snow Dragon, mengirim helikopternya untuk mengevakuasi penumpang Akdemik Shokalskiy. Sementara kapal pemecah es asal Australia, Aurora Australis, dijadikan tempat penampungan sementara usai evakuasi.
“Kami berhasil mencapai Aurora Australis dengan selamat. Terima kasih untuk kapal China dan Australia,” ujar seorang penumpang Akademik Shokalskiy, Chris Turney, melalui akun twitternya, Kamis (2/1/2014).
Akdemik Shokalskiy terjebak di tengah es Antartika sejak malam Natal. Kapal tersebut membawa 74 orang yang terdiri dari 52 penumpang dan 22 kru kapal.
Akdemik Shokalskiy terjebak sekira 180 kilometer (km) dari stasiun penelitian Dumont D’urville. Beberapa upaya penyelamatan sempat dilakukan sebelumnya namun selalu gagal karena cuaca buruk.
(ade)